Tuesday, February 21, 2012

Keadilan Hanya Bagi Orang Berkuasa

   Beberapa bulan terakhir ini, banyak sekali kasus-kasus yang ada di siarkan di dalam berita televisi. Tragisnya, berita-berita yang disiarkan selalu membahas tentang tindak ketidak adilan bagi orang-orang yang tidak punya kuasa, bagi orang yang miskin, bukan kalangan pejabat, bahkan orang-orang yang dianggap tidak terpandang.
   Contoh simple saja, kasus curi sandal yang terjadi beberapa bulan yang lalu oleh seorang anak muda, ya ampun, masa tersangka sampe dipukulin dan dipenjara begitu? kejam ya?, tetapi lihatlah koruptor-koruptor yang ada, mana berani itu polisi mengungkapnya sebelum media bergejolak duluan. Terbukti kan, hukum memang sangat kejam bagi orang-orang kecil, dan terlihat sangat tumpul bagi orang-orang berpangkat tinggi dan muka Beruang *banyak uang maksudnya.. Hahahaha..
   Tidak cuma itu, ada lagi juga kasus seorang wanita yang mau diperkosa oleh bosnya, lalu dia lapor polisi, tetapi ujung-ujungnya dia yang di penjarakan oleh bosnya, karena dianggap kasus pencemaran nama baik. Katanya sih gara-gara dia kurang bukti, WHaaTT ??? coba pikir pakai akal sehat, mana ada orang mau diperkosa di depan orang banyak dulu,  apakah si wanita itu harus hamil dulu baru ada bukti??? Bener-bener gila sudah ini dunia, rasanya tidak ada lagi yang bisa menegakan keadilan lagi di negeri ini, bahkan pemerintahan pun terkadang sudah tidak steril lagi. Cuma hati nurani kita yang bisa menjawab tantangan ini, mari kita memulai untuk menjadi orang yang jujur dan adil, paling tidak dari hal-hal yang kecil, dan berharap menyebar ke hati seluruh masyarakat di negeri ini. God Bless Indonesia.

Source : JAF, Koran, TV.

Bagikan

Jangan lewatkan

Keadilan Hanya Bagi Orang Berkuasa
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

Silahkan tulis komentar anda dengan cerdas, sopan dan mudah dipahami. Terimakasih :)