Saturday, February 17, 2018

Candi Ratu Boko - Explore Yogyakarta

Hello Travel Lovers ! Kali ini saya akan mengajak kalian ke salah satu Candi yang beberapa tahun belakangan lagi ngehits banget, apalagi sejak digunakan menjadi lokasi syuting salah satu filem yang cukup populer di Indonesia nih, yaitu Candi Ratu Boko. Nah lokasi Candi ini terletak di 18 km sebelah timur kota Yogyakarta, apabila dari Candi Prambanan kira kira hanya berjarak sekitar 3 km saja dan bisa ditempuh dalam waktu kurang lebih lima belas menit, oleh karena itu biasanya apabila kalian mengunjungi Candi Prambanan, maka kalian akan ditawari untuk beli tiket terusan sekalian ke Candi Ratu Boko guys.

Area Candi Ratu Boko sendiri memang tidak seluas Candi Prambanan, namun tempat ini memiliki karakternya sendiri. Tempat wisata ini berada di ketinggian kurang lebih 195,97 m diatas permukaan laut yang membuat lokasi ini masih tergolong sejuk. Nama Ratu Boko sendiri berasal dari legenda setempat yang secara harafiah dalam bahasa jawa berarti "Raja Bangau" adalah nama dari ayahnya Loro Jongrang, yang juga menjadi nama Candi Utama pada kompleks Candi Prambanan. Diperkirakan situs Ratu Boko dibangun pada abad ke-8 oleh Wangsa Syailendra yang beragama Buddha, namun kemudian diambil alih oleh raja-raja Mataram Hindu. Peralihan ‘pemilik’ tersebut menyebabkan bangunan Kraton Boko dipengaruhi oleh Hinduisme dan Buddhisme.

Ketika awal kamu sampai ketempat ini, kamu akan disambut dengan beberapa anak tangga yang memiliki pemandangan sawah yang luas di sisi kiri, lalu berikutnya terdapat halaman dalam kompleks Candi Ratu Boko yang memiliki beberapa gazebo di sekitarnya, bersantai disini enak banget sambil ngelihat indahnya bunga-bunga di taman. Nah, setelah itu ada spot favorit saya nih diantaranya yaitu spot tulisan Candi Ratu Boko, lalu spot candi utamanya dan halaman belakang Candi Ratu Boko yang dimana terdapat seperti lapangan rumput luas, lalu terdapat beberapa pohon rindang dan masing-masing memiliki satu kursi di bawahnya, spot terakhir ini romantis banget.

Mungkin apabila kamu berkunjung ke Candi Prambanan, sempatkanlah mampir kesini juga ya guys, berikut beberapa momen yang sempat kamera saya abadikan di tempat ini. Nah untuk ulasan lengkapnya sudah saya upload videonya di youtube yang ada di bagian paling bawah artikel ini, jangan lupa untuk like dan subscribe untuk mengikuti ulasan ulasan tempat wisata keren selanjutnya ya. Terimakasih.

spot foto dengan tulisan keraton ratu boko

spot yang keren banget ini, apalagi kalau suasana sunset

nah ini yang paling favorit, dimana banyak taman dengan kursi di pohon yang rindang
romantis banget pokoknya



Sumber : 

Bagikan

Jangan lewatkan

Candi Ratu Boko - Explore Yogyakarta
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

Silahkan tulis komentar anda dengan cerdas, sopan dan mudah dipahami. Terimakasih :)