Thursday, May 17, 2018

Beban Membawa Candu, Tinggi Membawa Rindu

Mengapa mendaki selalu menjadi hal yang dirindukan meskipun itu adalah hal yang sangat melelahkan. Mungkin sebuah proses adalah jawabannya, beban yang kamu pikul dan perjalanan yang kamu lalui menjadi candu untuk kamu terus mengulanginya. Dalam hidup pun manusia perlu menjalani sebuah proses yang berat untuk membentuk karakter hati yang kuat.

Proses tidak hanya berbicara soal mendaki, namun juga saat kamu turun. Bagi sebagian orang turun gunung adalah hal yang terdengar menyenangkan. Namun kenyataannya saat turun akan lebih berbahaya daripada saat mendaki, kamu akan lebih mudah terpeleset dan jatuh. Kaki cidera dan kuku menghitam bisa kamu dapatkan bukan saat mendaki, namun pada saat turun.

Namun apakah semua itu membuat seseorang jera untuk naik gunung, sesekali tidak. Karena sekali orang merasakan ada dipuncak, maka saat itu juga dia pasti akan kembali lagi atau mencoba yang lebih tinggi.


Sumber :

Bagikan

Jangan lewatkan

Beban Membawa Candu, Tinggi Membawa Rindu
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

Silahkan tulis komentar anda dengan cerdas, sopan dan mudah dipahami. Terimakasih :)