Monday, August 13, 2018

Pura Ulun Danu Brataan - Wisata Seru Menikmati Keindahan Pura di Tengah Danau

Halo sobat petualang ! Welcome back to my travel diary, perjalanan kali ini membawa saya ke sebuah tempat wisata yang sangat indah sekali yang berlokasi di Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Pulau Dewata Bali. Awal masuk ke tempat wisata ini aku begitu kagum karena di tempat ini selain terdapat pura ada juga stupa budha yang menandakan bahwa adanya keselarasan dalam kehidupan beragama di tempat ini dari sejak jaman dulu kala.

Disini juga ada berbagai pentas seni tari dan kebudayaan khas bali yang di iringi berbagai instrumen musik merdu yang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan baik lokal hingga mancanegara. Setiap tarian mereka biasanya menceritakan suatu sejarah atau ada pesan moral yang ingin disampaikan kepada pengunjung dari aksi pertunjukan tersebut. Daerah kawan sekitar danau ini juga dianggap sangat subur bagi masyarakat sekitar, selain itu pemandangan alamnya juga begitu mempesona dengan iklimnya dingin.

Berdasarkan dari sejarahnya nih diketahui bahwa pura Ulun Danu Bratan didirikan pada tahun 1633, dengan ikonnya yaitu salah satu pura yang memiliki sebelas atap yang didedikasikan untuk Siwa dan istrinya Parwati yaitu seorang dewa dan dewi dalam ajaran agama hindu. Mengitari tempat ini sungguh membuat saya bahagia sehingga waktu terasa berjalan begitu cepat. Pada akhir pekan tempat ini juga begitu ramai dengan pengunjung yang ingin menikmati pesona alam di tempat wisata yang satu ini.

Nah bagaimana, apakah kamu juga tertarik liburan kesini? Semoga bisa jadi referensi yah. Apabila ulasan ini bermanfaat, jangan lupa untuk share artikel ini. Ulasan lebih lengkap tentang tempat wisata ini bisa kalian lihat pada video dibawah ini.

INFORMASI WISATA
Danau Beratan, Desa Candikuning
Kec. Baturiti, Kab. Tabanan
Bali, Indonesia
Tiket Masuk Dewasa : 20.000/orang
Tiket Masuk Anak-Anak : 15.000/anak
( informasi ini bisa berubah sewaktu-waktu sesuai promo dan kebijakan tempat wisata tersebut )


Sumber : Youtube

Bagikan

Jangan lewatkan

Pura Ulun Danu Brataan - Wisata Seru Menikmati Keindahan Pura di Tengah Danau
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

Silahkan tulis komentar anda dengan cerdas, sopan dan mudah dipahami. Terimakasih :)