Wednesday, May 24, 2017

Tips Menghindari Ancaman Malware Ransomware WannaCRY

Awalnya sih males banget bikin artikel tentang malware yang satu ini, saya kira Wannacry hanyalah malware yang terlalu dibesar-besarkan oleh media berita. Tetapi setelah beberapa hari terakhir kantor di tempat saya bekerja mulai dipusingkan dengan malware ini, akhirnya saya tulislah beberapa tips untuk menghindari Ransomware ini, sebagai kenangan juga bahwa Malware yang satu ini pernah membuat saya kerepotan sampai harus kerja lembur tanpa libur.. Hahahaha.. #KetawaKecut

Wannacry menginfeksi sebuah computer dengan meng-enkripsi seluruh file yang ada di komputer tersebut dan dengan menggunakan kelemahan yang ada pada layanan SMB bisa melakukan eksekusi perintah lalu menyebar ke computer windows lain pada jaringan yang sama. Semua komputer yang tersambung ke internet yang masih memiliki kelemahan ini apalagi komputer yang berada pada jaringan yang sama memiliki potensi terinfeksi terhadap ancaman Wannacry. Setiap komputer windows yang sudah terinfeksi akan mendapatkan tampilan seperti gambar page di atas.

Dari tampilan diketahui bahwa Wannacry meminta ransom atau dana tebusan agar file file yang dibajak dengan enkripsi bisa dikembalikan dalam keadaan normal lagi. Dana tembusan yang diminta adalah dengan pembayaran bitcoin yang setara dgn 300 dollar amerika. Wannacry memberikan alamat bitcoin untuk pembayarannya. Disamping itu juga memberikan deadline waktu terakhir pembayaran dan waktu dimana denda tebusan bisa naik jika belum dibayar juga. Padahal belum tentu data yang sudah terkena enkripsi karena malware itu bisa kembali dengan utuh lagi ketika tebusan sudah dibayarkan kepada penyebar WannaCRY.

Berikut beberapa tips menghindari ancaman Ransomware WannaCRY yang telah saya kutip dari beberapa sumber dan mungkin akan terus saya update. Semoga bermanfaat.


13 MEI 2017 - SECURITY AWARENESS

Mohon untuk menjadi perhatian:

Terkait kasus penyebaran virus komputer (ransomeware) yg tengah hangat diperbincangkan di dunia internet berikut ini langkah-langkah tindakan pencegahan untuk melindungi data dikomputer anda:

1.Sebelum PC dihidupkan, diskoneksi PC anda dari jaringan internal. Lakukan backup (atau copy) terhadap file-file penting yang terdapat di PC Anda.
2.Untuk file-file yang berisi informasi rahasia dan sensitif sebaiknya disimpan dalam format archive contoh (.rar) atau (.zip) dan diberi password.
3.Setelah selesai melakukan backup, PC dapat kembali dikoneksikan ke jaringan internal.
4.Lakukan update antivirus pada semua PC pada waktu yang telah ditentukan dengan tetap memperhatikan kebutuhan bandwith operasional.
5.Lakukan full scan antivirus pada semua PC pada waktu yang telah ditentukan.
6.Harap untuk men-non-aktifkan fungsi Macros di PC Anda.
7.Waspada terhadap email phising. Jangan men-klik tautan ataupun attachment di email yang tidak jelas pengirimnya.
8.Matikan segala jenis Share Folder yang terdapat pada jaringan uker Anda.


13 MEI 2017 - SIARAN PERS NO. 55/HM/KOMINFO/05/2017

Lakukan beberapa langkah berikut untuk tindakan pencegahan dari terinfeksi malware ransomare jenis wannacry,
  • Cabut Kabel LAN/Wifi
  • Lakukan Backup Data
  • Update Anti-Virus
  • Update security pada windows anda dengan install Patch MS17-010 yang dikeluarkan oleh microsoct. Lihat : https://technet.microsoft.com/en-us/library/security/ms17-010.aspx
  • Jangan mengaktifkan fungsi macros
  • Non aktifkan fungsi SMB v1
  • Block 139/445 & 3389 Ports
Ulangi, selalu backup file file penting di komputer anda dan di simpan backupnya ditempat lain
Tindakan Setelah Infeksi :

Saat ini belum ada solusi yang paling cepat dan jitu untuk mengembalikan file file yang sudah terinfeksi wannacry. Akan tetapi memutuskan sambungan internet dari komputer yang terinfeksi akan menghentikan penyebaran wannacry ke komputer lain yang rentan vulnerable. 

Sebagai tambahan yang sangat penting, ID-SIRTII menghimbau agar pada hari Senin besok dan kantor akan buka, mohon diwaspadai ancaman ini dan melakukan hal-hal sebagai berikut :

Agar PC-PC dan bentuk Komputer Personal dan Jaringan lainnya jangan terhubung ke LAN dan Internet dulu,
Terlebih dahulu lakukan backup data penting,
Pastikan software anti virus sudah update serta security patch yang disarankan oleh microsoft dilakukan terlebih dahulu.
Untuk konsultasi secara online bisa diakses ke : https://www.nomoreransom.org . Juga, apabila diperlukan informasi dan saran teknis, dapat diemail : incident@idsirtii.or.id .

Kontak Person apabila diperlukan,  

Direktur Keamanan Informasi : Aidil Cenderamata 0817758377
Wakil Ketua ID-SIRTII : Salahuddin (Didin) 0816945022


20 MEI 2017 -  TIPS MENANGGULANGI RANSOMWARE WANNACRY

Yang dilakukan apabila terkena Ransomware 
1. Matikan jaringan (baik lokal maupun Internet)
2. Cek nama Ransomware yang menyerang (biasanya ada file .txt atau file .html yang berisi pesan pembuat Ransomware) apabila nama Ransomware ada di salah satu dari list di bawah ini, berarti Data anda bisa di kembalikan seperti semula, apabila tidak kemungkinan tidak bisa dikembalikan karena metode Enkripsi yang digunakan kebanyakan adalah RSA 2048.

List Ransomware yang sudah ada private key untuk di Dekripsi Datanya:
*cryptolocker
*tesla
*shade versi 1, 2
*rakhni, aura, pletor, rotor, lamer, lortok, cryptokluchen, democry, bitman versi 3 dan 4, chimera
*rannoh, fury, crybola, cryakl, cryptXXX versi 1 dan 2
*coinvault, bitcryptor
*xorist dan vandev

3. Apabila Data yang di enkripsi penting, silahkan Backup ke dalam CD/DVD. Karena bisa jadi Server Database Ransomware tsb berhasil di akses dan dibagikan kunci dekripsinya (Cryptolocker) atau pembuatnya insyaf (Teslacrypt)
4. Lakukan pembersihan secara menyeluruh melalui “Safe Mode” dan lakukan langkah:
• Delete semua temporary file, karena ransomware bersarang di sana
• Disabled autorun
• Disabled startup yang terindikasi Ransomware (run->msconfig->startup)
• Delete semua extensi yang terkena ransomware
5. Terakhir pastikan Eset maupun Mcafee dalam keadaan up-to-date dan Scan PC (hal ini bisa menghapus jenis Ransomware tertentu tetapi tidak bisa mengembalikan Data yang telah di Enkripsi)

Nb: Apabila di rasa kurang efektif, silahkan dilakukan format hardisk dan install ulang.

Sumber :
Baca selengkapnya

Saturday, May 13, 2017

Be Smart ! Tips mengindari provokasi di sosial media


Hey good people..! Apa kabar? Semoga sehat selalu dan semakin diberkati. Kali ini saya akan sharing tips untuk menghindari provokasi di sosial media. Yukssss lanjut.. kita awali dari kamus besar bahasa Indonesia, dalam kamus tersebut terdapat dua kata mengenai hal ini yaitu...

Provokasi /pro·vo·ka·si/ adalah perbuatan untuk membangkitkan kemarahan; tindakan menghasut; penghasutan; pancingan: tkan kemarahan; tindakan menghasut; penghasutan; pancingan.

Terprovokasi /ter·pro·vo·ka·si/ adalah terpancing atau terpengaruh untuk melakukan perbuatan negatif, misalnya perusakan: pengunjuk rasa sempat.

Nah dari dua hal ini tadi kita belajar, berarti dalam tindakan provokatif, ada yang namanya provokasi (orang yang suka menghasut) dan ada yang namanya terprovokasi (orang yang terhasut). Nahh dari dua hal ini tadi sering sekali kita temui dalam kehidupan sehari-hari, dari jaman dahulu kala (masanya para nabi-nabi), jaman perang (masa Indonesia dijajah Belanda) dan jaman sekarang (era modern dan digitalisasi). 

Alasan mengapa masih banyak orang yang suka PROVOKASI?

  • Pengalihan isu, tentu saja hal ini bisa terjadi, tindakan provokasi bisa dijadikan alat pengalihan isu yang sangat-sangat membantu, agar orang lain lupa atau tidak fokus dengan apa yang sedang terjadi.
  • Politik adu domba, kalau kita baca sejarah tentang para nabi-nabi, tindakan provokasi sudah ada dari jaman dahulu kala, tujuannya sama.. untuk menjatuhkan orang lain, dengan mengadunya dengan orang lain juga.. saat mereka lemah, maka disitulah sang provokator sudah menang tanpa bersusah payah.
  • Mengambil keuntungan pribadi, dari tindakan provokatif ini, sang provokator bisa mendapatkan keuntungan pribadi, apalagi di era modern ini. Masa sihhh? Ga percaya, coba kamu teliti berapa keuntungan dari pengelola website-website Hoax, berapa follower dari akun IG yang beritanya provokasi, berapa jumlah responden Twitter / Facebook yang setiap update status selalu kontroversial. Hmmm.. Udah kebayang belum? Emosi kalian itu cuma semata-mata dijadikan bahan untuk meningkatkan ketenaran nama atau traffic sosial media. Dengan meningkatnya jumlah responden, tentu akan lebih gampang nyari uang lewat iklan-iklan diposting setiap harinya. Yang rugi siapa? KITA. Yang untung siapa? MEREKA.
Alasan mengapa masih banyak orang yang suka TERPROVOKASI?


  • Kurangnya wawasan, hal ini tentu sangat mempengaruhi orang yang mudah diprovokasi karena orang yang kurang wawasan akan lebih polos dalam bertindak, dengan kata lain Cepat Berbicara Namun Lambat Berpikir. Nah wawasan ini dipengaruhi dari beberapa faktor, misalnya saja kualitas pendidikan, suka atau tidaknya membaca, kualitas pergaulan dan cara didik orang tua di rumah.
  • Kurangnya pergaulan, nahh.. untuk yang satu ini harusnya jangan sampai kamu alamin ya guys apalagi bagi kalian yang masih muda. Orang yang kurang pergaulan, secara psikologis hanya akan nyaman dengan teman-teman di dalam lingkarannya saja dan kurang mempelajari hal-hal yang baru, sehingga seringkali tanpa sadar selalu berpikir negatif tentang orang lain yang ada di luar lingkarannya atau zona nyamannya. Ciri-ciri orang yang kurang pergaulan, misalnya saja, lebih pendiam apabila berada di luar pergaulannya, namun aktif dan terkadang cenderung lebih berani saat berada di dalam lingkungan pergaulannya. Mudah menghakimi orang lain, tanpa terlebih dahulu melihat dari sudut pandang yang berbeda. Susah untuk menerima kritik dan saran, hanya mau mendengarkan apa yang mau dia dengarkan saja.
  • Pahlawan kesiangan, yang satu ini biasanya paling banyak menjadi faktor mengapa orang masih sering kena provokasi. Masa sih? Yoii men.. Biasanya sih orang yang mudah terprovokasi ini orang yang sok pinter, sok mau jadi pahlawan dan ngerasa bahwa pendapatnya yang paling BENAR! Alih-alih menjadi seorang pahlawan bak Avengers, yang ada malah menjadi Patrick Star. Btw, tau Patrick Star ga? Iyaaaa.. itu tuh, temannya Spongebob yang sukanya ngomong ngawur, ga jelas dan malah kelihatan bego.. wkwkwk..
Okeee gaesss... bagaimana? apa sudah mulai ada bayangan apa kira-kira selama ini kalian ada diposisi mana? provokasi atau terprovokasi? Kalau kalian saat ini ada di posisi provokasi, gue saranin segera tobat deh, percuma loe hidup kalau hanya untuk provokasi karena ga ada gunanya bagi nusa dan bangsa ini #asek. Tapi kalau kalian ada di posisi terprovokasi, aku kasih beberapa tips untuk menghindari provokasi di sosial media.. Cekidotttt !


Tips menghindari provokasi di sosial media :
  • Cepat untuk berpikir dan lambat untuk bertindak. Setiap kalian menemui konten yang berisifat provokatif, jangan langsung direspon. Dibaca dulu, direnungkan baik-baik, ambil hal-hal yang positifnya dan abaikan hal-hal yang negatifnya. 
  • Respon dengan cara PINTAR. Namanya orang, ya bebas berpendapat, walau kadang ya pendapatnya ngawur. Tidak perlu emosi dan tidak perlu kamu balas caci-maki, karena setiap hal yang kontroversial pasti ada pro dan kontranya, kalau kamu mau meresponi semua hal itu baik dari pagi sampai malem sampai ketemu pagi lagi ya ga akan ada habisnya. Kalau menurut kamu postingan dari salah seorang teman di sosmed bersifat provokatif, maka yang perlu kamu lakukan cukup dengan klik fitur Report atau Laporkan, fitur ini biasanya pasti ada di setiap sosial media, dengan ini kamu bisa melaporkan konten orang tersebut sehingga nantinya konten tersebut atau akun yang bersangkutan akan diblokir apabila jumlah laporan untuk suatu konten tersebut banyak sehingga akan lebih cepat diproses oleh admin sosmed tersebut.
  • Filter beranda sosmed kamu. Sudah saatnya kamu mengisi beranda sosmed kamu dengan hal-hal yang positif, karena hal itu akan menjadi sumber energi positif juga hidup kamu, sehingga hidup kamu bisa menjadi lebih positif juga. Caranya bagaimana? Gampang! Blokir aja orang-orang yang suka ngirim konten-konten yang ga jelas, kontroversial atau memprovokasi. Ga ada salahnya ngeblokir temen di sosmed, karena bukan berarti kita memusuhi mereka di dunia nyata kan, namun kita memfilter diri kita sendiri dari hal yang tidak baik yang setiap harinya. Hal ini penting banget supaya kita tidak gampang terprovokasi karena pepatah bijak mengatakan, pergaulan yang buruk akan merusak kebiasaan yang baik.
  • Tidak perlu sok jagoan. Sudah bukan saatnya lagi mau sok-sokan jadi pahlawan dengan mengungkapkan pendapat dan merasa diri sendiri benar. Percuma gaesss.. kecuali kalian artis yang punya banyak followers.. Hahaha. Lebih baik bertindak nyata daripada sekedar omongan manis di sosmed, hal ini lebih berguna dalam kehidupan sehari-hari kita. Misalnya saja, belajar untuk menghargai orang lain, menghargai waktu dan menghargai diri anda sendiri. Ramahlah dengan orang disekitar anda, belajarlah untuk terbuka (open minded) kepada setiap orang yang anda temui dan jangan bosan-bosan untuk menyebarkan kasih, kebaikan dan aura positif lainnya dimanapun anda berada, baik di lingkungan pergaulan atau dilingkungan kerja.
  • Membuka wawasan seluas-luasnya. Ga ada salahnya kamu untuk mulai belajar hal baru untuk memperluas wawasan, tapi tetap hal yang positif ya. Misalnya saja, sharing dengan orang-orang yang memiliki pengalaman lebih dari kamu. Membaca buku yang bersifat memotivasi, menginspirasi atau memberikan benefit bagi hidup kamu. Mulai belajar mengisi waktu luang kamu dengan konten-konten di sosmed yang bermanfaat. 
Nah, munkin untuk sementara ini sampai sini dulu sharingnya. Bila ada hal-hal yang kurang, nanti akan kembali saya tambahkan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya.. Hahaha. Semoga saja, hal ini bisa bermanfaat bagi teman-teman sekalian. Bila menurut kamu artikel ini sudah memberikan dampak positif bagi hidup kamu, ga ada salahnya untuk share artikel ini ya, supaya orang lain juga merasakan hal yang sama. Bagi kamu yang punya gagasan lain, boleh ikutan share dengan cara komen di bawah ini. Oke, sekian dulu dan sampai jumpa di artikel selanjutnya ya.

Sumber :
Baca selengkapnya

Thursday, May 11, 2017

Peternakan Kuda Mega Star - Wisata Kota Batu


Peternakan Kuda Mega Star terletak di Jalibar Dusun, Oro-Oro Ombo, Batu, Kehutanan, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Tempat ini buka dari pukul 08.00 pagi hingga pukul 16.30 sore. Disini kita bisa bermain dengan kuda-kuda peliharaan yang sangat seru, namun tidak hanya itu pemandangan di tempat ini juga tiada duanya. Bunga matahari yang ditanam di area peternakan ini juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Disini kamu juga bisa bermain panahan, tersedia busur untuk anak-anak dan untuk kaum dewasa.

Berikut harga tiket untuk masuk ke tempat wisata ini :
  • Karcis Masuk : Rp 25.000,-
  • Naik Kuda : Rp 50.000,-
  • Main Panahan : Rp 10.000,-
  • Parkir : Rp 2.000,-

Peternakan ini memiliki sekitar tiga lapangan yang masing-masing terdapat kudanya, belum tau sih alasan dipisahnya berdasarkan apa.. Hehe. Tapi kamu bebas kok mau main di area yang mana saja, asalkan tetap bawa tiket. Hehehe.. Oh iya, disini juga ada warungnya dengan harga yang terjangkau, jadi jangan khawatir kelaparan ya gaesss...





Sumber :
Baca selengkapnya

Pura Luhur Uluwatu - Explore Bali

Pura ini berada di ujung barat daya pulau Bali, untuk mencapai kesini kurang lebih sekitar satu jam dari pusat Kuta menggunakan kendaraan pribadi. Begitu sampai kesini aku sangat antusias melihat budaya masyarakat disini masih sangat kental, suasana yang begitu ramah dan membaur dengan para wisatawan baik dari lokal ataupun luar negeri. Untuk masuk ke tempat ini kita diwajibkan menggunakan sarung atau selendang bagi para wisatawan yang menggunakan celana atau rok dibawah lutut untuk menghormati kesucian pura tersebut.

Pura Uluwatu terletak pada ketinggian 97 meter dari permukaan laut. Di depan pura terdapat hutan kecil yang disebut alas kekeran, berfungsi sebagai penyangga kesucian pura.. Pura yang berada di wilayah Desa Pecatu, Kecamatan Kuta ini dipercaya sebagai Pura Sad Kayangan yang menjadi penyangga dari 9 mata angin. 

Pura ini pada mulanya digunakan menjadi tempat memuja seorang pendeta suci dari abad ke-11 bernama Empu Kuturan. Ia menurunkan ajaran Desa Adat dengan segala aturannya. Pura ini juga dipakai untuk memuja pendeta suci berikutnya, yaitu Dang Hyang Nirartha, yang datang ke Bali pada akhir tahun 1550 dan mengakhiri perjalanan sucinya dengan apa yang dinamakan Moksah atau Ngeluhur di tempat ini. Kata inilah yang menjadi asal nama Pura Luhur Uluwatu. 

Pura Uluwatu mempunyai beberapa pura pesanakan, yaitu pura yang erat kaitannya dengan pura induk. Pura pesanakan itu yaitu Pura Bajurit, Pura Pererepan, Pura Kulat, Pura Dalem Selonding dan Pura Dalem Pangleburan. Masing-masing pura ini mempunyai kaitan erat dengan Pura Uluwatu, terutama pada hari-hari piodalan-nya. Piodalan di Pura Uluwatu, Pura Bajurit, Pura Pererepan dan Pura Kulat jatuh pada Selasa Kliwon Wuku Medangsia setiap 210 hari. Manifestasi Tuhan yang dipuja di Pura Uluwatu adalah Dewa Rudra.

Pura Uluwatu juga menjadi terkenal karena tepat di bawahnya adalah pantai Pecatu yang sering kali digunakan sebagai tempat untuk olahraga selancar, bahkan even internasional seringkali diadakan di sini. Ombak pantai ini terkenal amat cocok untuk dijadikan tempat selancar selain keindahan alam Bali yang memang amat cantik. Disini kita juga bisa menyaksikan tari khas Kecak yang disaksikan oleh banyak orang. Keren pokoknya!







Sumber :
Baca selengkapnya

Tuesday, May 9, 2017

Kamu Berhak Memilih Hidup Kok!

Disuatu malam yang sepi dan langit yang mendung tanpa bintang.. Hadeh! Opening artikel macam apa ini kok lebay banget.. Hahaha. Ok seriusan nih, lagi pingin sharing aja.. Sebenarnya, hidup itu anugerah, hidup itu kasih karunia, hidup itu indah, hidup itu tinggal dijalanin, segala hal sebenarnya sudah diatur oleh yang Tuhan Yang Maha Esa, kecuali bagi kamu yang ga percaya dengan Tuhan #mikir

Tetapi dalam hidup kita memiliki kehendak bebas untuk menentukan sikap dan kondisi hati kita saat merespon segala hal, kita punya pilihan untuk senang atau sedih, kita punya pilihan untuk tertawa atau menangis, kita punya pilihan untuk bersyukur atau marah, kita punya pilihan untuk berpikir positif atau menjadi orang yang berpikiran negatif.

Namun anehnya, seringkali kita sebagai manusia yang fana ini (Wakakkaa!) merasa seperti kita tidak punya pilihan untuk menentukan hidup kita sendiri. Kalau ketemu masalah, pasti gampang sedih, gampang marah, gampang menangis dan gampang berpikir negatif. Tapi itu semua bisa berubah dengan adanya pengalaman kok. Semua hal itu terlihat sulit sebelum akhirnya bisa kita lalui, yuks tetap semangat menjalani segala hal dalam hidupmu dan bikin hidup lebih hidup!

Sumber : Joshua Favian
Baca selengkapnya

Pantai Legian - Explore Bali

Pantai Legian, Bali. Tempat ini adalah pantai yang sejalur dengan pantai-pantai indah lainnya di pulau Bali, seperti Kuta dan Seminyak. Minggu lalu saya coba nih menikmati indahnya suasana matahari terbenam di pantai ini. Coba datang kesini jam 4 sore, ternyata masih panas menyengat, jadi apabila kalian travel people ingin menikmati suasana matahari terbenam, saya sarankan mulai datang pukul 5 sore, saat itu matahari sudah mulai tidak menyengat di kulit dan indahnya matahari sore terpancar di langit di ujung lautan.

Disana, pemandangan wisatawan baik domestik ataupun luar negeri kesana-kemari. Ada juga tuh orang-orang yang lagi surfing, wah rasanya jadi pengen sekali aku nyoba.. tapi mungkin nextime yes.. hehe.. Beberapa anak pantai (orang lokal) juga bermain bola di sekitar pantai, wihhh.. mainan mereka tiap ada yang kalah disuruh push up sepuluh kali, mungkin aku kalau jadi anak pantai seperti mereka sebulan aja sudah kekar kaya pendekar.. Hahaha !

Daya tarik pantai ini tidak hanya turisnya, tapi banyak juga pedagang yang jualan di sepanjang pantai ini, jualan cemilan, tahu goreng, batagor khas bali dan tentu aja minuman utamanya ya tetap bir, tapi biar banyak yang jualan, kebersihan pantai ini tetap terjaga.. Jadi membuat pengunjung sangat nyaman untuk lama-lama bersantai di pantai tersebut.. Sekian dulu ulasannya, seperti biasa akan saya akhiri dengan momen-moman yang sudah diabadikan oleh kamera.. cekidot..





Sumber : Joshua Favian
Baca selengkapnya

Wednesday, May 3, 2017

Terminal Mengwi, Bali - Semua penumpang turun! teriak preman setempat

Beberapa hari yang lalu ( 29 April 2017 ) saya mengalami kejadian yang cukup mengejutkan dan mungkin akan menjadi pengalaman yang tidak terlupakan. Ceritanya bermula ketika aku pergi ke Bali untuk berlibur dan mencoba berpetualang ala Backpacker saya mencoba menggunakan jalur darat dari Kota Malang menggunakan kereta lalu dari stasiun naik bis yang berhenti di depan stasiun menunggu penumpang. Rencana saat itu aku mencari transportasi dari penyebrangan di Banyuwangi ke stasiun Ubung, Bali.

Lalu aku dan tiga orang rekanku saat itu bertemu dengan seorang kernet / calo bis saat itu, lalu mulailah percakapan kita saat itu.

Saya : Permisi pak, bis arah ke terminal Ubung apa tidak?
Kernet : Iya mas, untuk berapa orang?
Saya : Untuk 4 orang, berapa pak?
Kernet : 80 ribu mas..
Saya : 60 ribu aja ya pak, kan ber'empat ini..
Kernet : Tambahin 5 ribu wes mas..
Saya : Ok pak, 65 ribu ya..

Setelah nego-nego di depan akhirnya kita sepakat yang tarif dari lokasi itu ke terminal ubung yaitu sebesar 65 ribu rupiah. Naiklah aku saat itu ke atas bis dengan tulisan D*M*I, dengan warna cat bis berwarna biru dan terlihat seperti bis baru. "Keren juga ini bis, pasti perjalanan akan lancar dan nyaman.." pikirku saat itu karena melihat kondisi bis yang lebih terlihat baru daripada bis lainnya yang parkir menunggu penumpang saat itu.

ilustrasi bis
Tidak cermatnya aku dalam menggali informasi ketika traveling ternyata membawa aku ke pengalaman yang tidak terlupakan saat itu. Dari pelabuhan Ketapang - Banyuwangi, bis mulai berangkat menyebrangi laut menuju ke pelabuhan Gilimanuk - Bali. Memulai perjalanan dengan bis saat itu sekitar jam setengah satu dini hari. Ditengah perjalanan aku tertidur lelap, tibalah bis tersebut di terminal Mengwi di Kabupaten Badung, Bali. Dengan kondisi setengah sadar kira-kira pukul setengah 5 pagi, tiba-tiba aku terkejut saat itu tiga sampai empat orang berkaos hitam dengan tulisan "Transport" di dada sebelah kiri saat itu naik ke atas bis dan menyuruh semua penumpang untuk turun dari bis dan begini katanya.

Oknum : Semua penumpang diharap turun, ini terminal pemberhentian terakhir.
*karena rata-rata orang yang naik di bis tadi nego sama kernet turun di Ubung, jadi banyak yang tidak beranjang dari kursi duduk karena kita sadar disini bukanlah tujuan kita..
Oknum : Semuanya turun! ini sudah pemberhentian terakhir, ayo turun! *mulai menggertak
*sebagian penumpang akhirnya mulai turun, namun masih ada yang bingung dan diam di kursi
Oknum : Hei dengar apa tidak, cape ngomong berkali-kali.. Turun semua!
*akhirnya aku pun mulai turun bersama sisa penumpang lainnya, namun saat itu masih tersisa satu penumpang yang sepertinya juga orang lokal setempat masih duduk di kursi belakang
Oknum : Woi kamu yang di belakang punya telinga atau engga? Turun kamu! 
*saat itu aku lihat dua orang preman tersebut mulai mendekati pria tersebut, lelah dengan gertakan preman tersebut dan tidak ingin cari ribut, akhirnya dia ikut turun juga

Mungkin karena saat itu kondisiku baru terbangun dari tidur dan kaget akan kejadian tersebut, aku lupa untuk mengingat plat bis tersebut, lagipula mengeluarkan hp untuk merekam kejadian saat itu mungkin bukanlah suatu tindakan yang tepat di suasana mencekam saat itu. Anehnya saat kejadian itu berlangsung, kernet dan driver bis itu tadi tidak ada di tempat, lalu setelah para preman tersebut turun, kernet dan driver bis ini tadi naik dan meneruskan perjalanannya. Saya tidak paham apakah mereka ini sudah bersekongkol atau mereka sudah diancam preman setempat. Tidak lama kemudian, barulah aku sadar ternyata orang-orang ini tadi adalah seorang supir transportasi lainnya dari stasiun Mengwi dengan tujuan ke stasiun Ubung, Denpasar dan Kute setelah mereka menawarkan jasa transportasi tersebut kepadaku, rekan-rekanku dan para penumpang lainnya saat itu.

Dalam rombonganku saat itu terdapat seorang bapak yang tidak lagi muda, mengalami kejadian tersebut tentu membuatnya shock dan mengalami pusing berat. Akhirnya aku putuskan untuk kita ambil waktu istirahat sebentar duduk di terminal itu untuk mengumpulkan tenaga dan memulihkan kondisi kita yang cukup tegang pada saat itu. Saat kita istirahat para supir yang bergaya ala preman ini tadi terus menawarkan jasa transportasi mereka, ke terminal Ubung 15 ribu dan ke Denpasar kena 50 ribu. Tidak sudi memberikan uang kepada orang-orang yang telah memperlakukan kita dengan kurang terpuji, akhirnya aku dan rekan-rekan mencoba berjalan kaki keluar dari terminal tersebut dengan alasan ingin mencari makan terlebih dahulu disekitar sini karena kita merasa kurang sehat dan kelelahan ketika mereka terus menawarkan jasa transportasi mereka saat itu, tentu saja itu hanyalah alibi saja. Singkat cerita kita menggunakan minibus ke terminal Ubung setelah kita menunggu bis lewat di pinggir jalan agak jauh dari lokasi terminal Mengwi ini tadi.

Dari pengalamanku ini tadi, mungkin bisa dijadikan pelajaran bagi kalian para Backpacker lainnya yang ingin ke Bali melalui jalur darat, saranku ketika kalian menggunakan transportasi Kereta Api, turun di stasiun Banyuwangi Baru, kalian berjalanlah sekitar kurang lebih tiga ratus meter ke pelabuhan Ketapang untuk melakukan penyebrangan sendiri. Setelah kalian menyebrang, carilah minibus yang mencari penumpang di sekitar pelabuhan Gilimanuk tersebut, satu hal lagi jangan mudah percaya dengan kernet, pastikan bis yang kalian tumpangi tidak mampir ke terminal Mengwi, akan lebih bagus bila langsung turun di terminal Ubung dan satu hal lagi yang paling penting jangan malas bertanya ke orang setempat tentang transportasi yang akan kamu naiki, usahakan jangan bertanya ke calo atau driver tansportasi setempat, karena tentulah jawaban yang akan kamu dapatkan adalah jawaban yang menguntungkan bagi mereka, bukan kamu! Tetapi akan lebih baik apabila kamu bertanya ke orang setempat atau ke sesama penumpang yang ada di sekitarmu saat itu.

hasil googling kejadian serupa ( 03 Maret 2017 )

Belajar dari hal ini, saya coba googling tentang apa yang aku alami di hari itu, ternyata kejadian tersebut sudah sering sekali terjadi dan sudah banyak artikel yang membahas tentang kejadian serupa, tetapi entah mengapa pemerintah setempat seakan masih tutup mata dan telinga atas kejadian ini, apa memang tidak ada yang berani melapor atau memang hal ini sengaja dibiarkan begitu saja. Saya berharap sih kedepannya terminal tersebut akan menjadi lebih baik lagi apabila memang benar-benar ingin menjadi terminal kedatangan alternatif dari terminal Ubung, karena tentu karena ulah segelintir orang yang tidak bertanggung jawab bisa saja merusak citra Bali di mata para wisatawan baik yang berasal dari domestik maupun internasional. Tetapi dari kejadian ini, aku masih belum kapok untuk traveling ke Bali untuk kedepannya, justru ini bisa jadi pelajaran berharga, karena bagiku indahnya alam dan suasana Bali masih jauh lebih mengenang di hati ketimbang perlakuan para oknum di terminal Mengwi tadi.. Hehehe.. Salam Backpacker!

Sumber : Pengalaman Pribadi

UPDATE BERITA 25 OKTOBER 2017

Bus AKAP Resmi Beroperasi di Terminal Mengwi
Saya cek kembali dari Google hari ini, sekarang Terminal Mengwi resmi menjadi terminal pusat di Bali. Untuk teman-teman backpacker yang masih penasaran bisa langsung googling ke TKP. Besar harapan saya supaya pihak terkait juga terus untuk melakukan sosialisasi kepada setiap pengunjung dan wisatawan yang belum paham dengan kebijakan ini. Hal yang terpenting juga supaya setiap kebijakan juga mengutamakan kepuasan penumpang, jangan sampai ada lagi penumpang yang dibentak-bentak ketika berada di terminal tersebut dan harus ada tindak lanjut juga untuk para petugas bus yang tidak jujur karena setiap nyari penumpang ngomongnya selalu turun di terminal Ubung padahal penumpang diturunkan di terminal Mengwi. Karena mau bagaimanapun juga, berkembangnya suatu pariwisata juga karena wisatawan.
Baca selengkapnya