Wednesday, November 11, 2015

Mengenal Inovasi ZOAB, Aspal Anti Banjir

Zoab itu sendiri adalah singkatan dari Zeer Open Asfalt atau aspal yang terbuka bila diartikan dalam bahasa Indonesia. Zoab ini sendiri berasal dari negeri Belanda dan masih dalam pengembangan, namun sudah banyak mendapat respon positif dari dunia.

Luar biasanya aspal yang satu ini memiliki daya serap air yang sangat luar biasa, beberapa video di youtube yang memperlihatkan tentang hal ini bahkan melakukan uji coba menggunakan air ukuran 3 ember besar, air yang ditumpahkan bisa diserap hanya dalam hitungan detik saja.


Seperti kita ketahui bahwa Belanda adalah negara yang memiliki daratan rendah dan memiliki perairan yang luas, namun mereka terkenal dalam mengelola air sehingga mengurangi dampak banjir, bisalnya saja dengan mendungan yang canggih, sistem pengelolaan air yang juga diperhitungkan dengan baik, belum lagi ditambah aspal yang satu ini.

Mungkin saja hal yang serupa bisa diterapkan di Indonesia dimana kita mulai memasuki musim hujan, karena biasanya sudah jadi rahasia umum ketika musim hujan ibu kota kita selalu bermasalah dengan banjir. Mungkin kita bisa banyak belajar dari negeri Belanda, ambil hal positifnya dan terapkan. Berikut video tentang Zoab yang saya kutip dari youtube.


Sumber : Youtube

Bagikan

Jangan lewatkan

Mengenal Inovasi ZOAB, Aspal Anti Banjir
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

Silahkan tulis komentar anda dengan cerdas, sopan dan mudah dipahami. Terimakasih :)