Thursday, September 10, 2015

Namanya Juga Wakil Rakyat

gambar dari dilelang(dot)id
Beberapa hari terakhir ini heboh kabar berangkatnya para petinggi DPR ke Amerika dan sempat hadir pada kampanyenya calon kuat presiden Amerika yaitu Donald Trump. Jangan tanya saya apa dia masih ada hubungannya dengan restoran cepat saji McDonald's.. Hahahaha..

Yang saya heran, apakah tidak ada kode etik yang mengatur tentang batas keterlibatan politik dengan negara lain pada anggota DPR Indonesia? Kan si pak Donald belum tentu jadi presiden, seharusnya bila mau kerjasama negara harus yang pasti-pasti dong, bukankah lebih baik bila bersikap netral pada kampanye negara lain? Jadi bisa saling jaga sikap, jalin hubungan timbal balik boleh lah nanti kalau sudah resmi menjabat jadi kepala negara, lha semisalnya kompetitornya yang malah jadi, bisa berabe kan.

Lha kalau masih kampanye gini, apa kata dunia? Apalagi si pak Donald langsung memanfaatkan situasi tersebut pada kampanyenya.. emangnya dibayar berapa sih? Apalagi dikutip beberapa media bahwa pergi kesana pun juga menggunakan uang negara yang tidak sedikit.. weleh weleh.. mungkin juga hanya saya disini yang sebagai orang awam dan juga tidak paham teknik politik para pejabat negara kita ini, jadi ya terserah saja lah.. tapi bagi saya, namanya juga wakil rakyat.. bisa dimaklumi.. (muka ga ikhlas)


Sedikit guyonan ala sentilan sentilun nih, bila Ketua memiliki Wakil Ketua, tentu jabatan yang lebih tinggi ya Ketua dan harus di prioritaskan. Begitu juga dengan Presiden dan Wakil Presiden, pastilah yang lebih dihormati yaitu Presidennya. Harusnya sih begitu pula dengan Rakyat dan Wakil Rakyat, bukankah kepentingan Rakyat harusnya menjadi prioritas?

Yahhhh.. tapi namanya juga wakil rakyat to.. ya segalanya jadi bisa diwakilkan..

Rakyat mau berpenghasilan tinggi? Sudah diwakilkan.. 
Rakyat mau jalan keluar negeri? Sudah diwakilkan.. 
Rakyat mau hidup layak? Sudah diwakilkan.. 
Rakyat mau makan enak? Sudah diwakilkan..

Enak toh jadi wakil rakyat? Yo pueeenak..! Hahaha..

Sumber : CurCol

Bagikan

Jangan lewatkan

Namanya Juga Wakil Rakyat
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

Silahkan tulis komentar anda dengan cerdas, sopan dan mudah dipahami. Terimakasih :)